Cara Cepat dan Gampang Belajar Bahasa Hangeul Korea. Satu lagi, fasilitas belajar bahasa Korea disuguhkan untuk kita. Kali ini oleh Korean Wiki Project, yaitu namanya Hangeul Assistant. Korean Wiki Project termasuk salah satu situs penyedia pembelajaran bahasa korea yang lumayan lengkap juga.
Wah sebenarnya sudah lama ada teman yang
minta untuk postingan tentang verb conjugation, tapi belum sempat nulis,
dan masih males mikir tentunya, namun dengan tulisan ini sekaligus bisa
membantu mempelajari tentang konjugasi kata kerja dalam bahasa Korea.
Korean verb conjugation atau perubahan
kata pada kata kerja dalam bahasa korea ragamnya cukup banyak , dan
dalam ilmu tata bahasa ini dijelaskan satu persatu, namun dengan Hangeul
Assistant ini kita bisa melihat perubahan itu sekaligus. Penampilan Hangeul Assistant seperti contoh gambar di bawah ini :
1. Dari contoh gambar di atas kita bisa melihat perubahan kata dari 가다 ke 가, 가요, 갑니다 dan sebagainya
2. Untuk menulis hangeulnya kita tidak perlu harus punya keyboard, karena di situ telah disediakan baik model HP atau keyboar online.
3. Perubahan kata juga telah disertai arti walaupun dalam bahasa inggris
4. Korean Wiki Project juga melengkapi fitur yang lain mulai dari grammar, idoms dan lain sebagainya
Wah.. rasanya tambah mudah dan cepat belajar bahasa Korea online melalui situs ini. Selamat belajar dan semoga sukses. Cara Cepat dan Gampang Belajar Bahasa Hangeul Korea
0 komentar:
Posting Komentar